Congregatio Discipulorum Domini

Para anggota Congregatio Discipulorum Domini (Kongregasi Murid-murid Tuhan) menghayati hidupnya sebagai murid dan senantiasa belajar pada Yesus Kristus, sang Guru Agung. Kunjungan kepada Sakramen Mahakudus menjadi ungkapan cinta dan penyerahan diri secara total. Dari sinilah para anggota menimba kekuatan untuk karya kerasulannya sebagai murid yang diutus untuk mempersiapkan orang menyambut Kristus di dalam hidupnya (bdk. Luk 10:1-12).

01 January 2009

PESTA TAHUN BARU KOMUNITAS CDD MALANG

Oleh Fr. Fol Piluit CDD

Pada tanggal 1 Januari 2009, seluruh anggota CDD komunitas Blimbing mendatangi biara CDD Batu di bawah pimpinan Rm Agus. Kedatangan para anggota CDD Blimbing bukan untuk membuat keonaran tetapi untuk merayakan tahun baru bersama dengan seluruh anggota komunitas Batu. Adapun yang memberi kegembiraan yang besar adalah berkumpulnya semua calon anggota CDD baik para postulant (Erick, Benny dan Hendry), para novis (kalo yang ini sich emang wajib ada di tempat hehehe…) serta kami semua dari komunitas Blimbing. Ditambah dengan Rm Sukamto (magister), Rm. Yuki, bu Clara cs, serta beberapa “partisipan kecil.”


(Fr. Ignas sedang mengangkat tangan  karena ketahuan makan banyak)

 Kegembiraan selama makan bersama serta saling bercanda membuat semangat persaudaraan di antara para anggota semakin terjalin dengan erat. Dan saya rasa inilah yang diharapkan oleh bapa pendiri Celso Costantini yakni membangun sebuah komunitas  keluarga.” Di dalam sebuah keluarga terjadi keakraban, kegembiraan, saling mendukung diantara para anggota keluarga.

Maka mari kita bangun komunitas yang erat di dalam persaudaraan dan kekeluargaan mengingat jumlah anggota CDD sudah mulai berkembang. Apakah kita rela menghancurkan “bunga yang sedang berkembang ini?” Dengan sikap hidup saling bermusuhan di antara kita?

2 comments:

  1. wah....reportasenya bagus sekali..
    tapi... pertanyaan reflektif dari akhir reportase mengesankan adanya permusuhan dalam komunitas... apakah ada anggota yang sedang bermusuhan ? hahahaha ..kayaknya, nga ada dech...kalau berbeda pandangan kan sah sah aja heheheehhee...tentu saja maksud fr fol nga gitu yah ? ok jangan takut maju terus... maju terus dan tetap bersemangat.

    ReplyDelete
  2. confrater yang terkasih, terima kasih telah banyak memuatkan renungan renungan dan laporan laporan kegiatan.saya yakin banyak orang membacanya.
    Gerakan: berubah, bergerak dan bersinergis yang digelindingkan oleh romo provinsial terdahulu telah mulai tumbuh.
    Mari confrater kita terus berkreasi dan beropini dan melalui blog CDD yang telah disiapkan oleh romo Agustinus Lie CDD kiranya dapat menjadi wadah perwujudan persaudaraan yang solid dan sejati.
    Tetap bersemangat

    ReplyDelete