Para Postulan, setelah beberapa waktu di sini, akhirnya pergi bertamasya pada tanggal 5. Sebab tanggal 6 mereka sudah harus kembali ke Stella Maris. Br. Andre yang memprakarsai tamasya ini. Awalnya saya bertanya mereka mau diajak jalan ke mana. Datang jawaban ke Taman Safari. Saya agak berkeberatan, karena 1) jarak tempuh yang lumayan jauh, 2) sepertinya para postulan ini belum waktunya diajak berekreasi yang demikian, dan 3) biaya untuk itu terlalu mahal. Maka saya memberikan alternatif lain, yakni ke Coban Rondo atau Cangar. Br. Andre segera setuju.
Namun sayang seribu sayang, Coban Rondo tutup karena ada kekhawatiran banjir, dan Cangar sedang dibersihkan. Jadi ... mereka pun pulanglah. Entah tiba-tiba ada ide dari mana, karena gagal ke tempat rekreasi, mereka pun meluncur ke Malang Town Square. Astaga! Saya yang mendengar cerita mereka yang pergi ke Matos pun tercengang. Hahaha ... lucu sekali. Namun juga aneh, koq rekreasi ke Matos? Moga-moga mereka tidak jadi konsumtif.
Barangkali harus semakin diperbanyak rekreasi di biara ini ya, supaya kita hidup dengan santai. Jangan melulu tegang, dengan jadwal yang ketat, dan muka yang serius. Muka cepat keriput bo ... dan kepala jadi botak nih. hehehe.